November 08, 2022

KETAHANAN KELUARGA MULTI PERSPEKTIF

 

KETAHANAN KELUARGA MULTI PERSPEKTIF


Penulis:

Dr. Hj. Udji Asiyah, M.Si

Hj. Juwairiyah Fawaid, S.Ag., M.Pd.I

Dr. Hj. Muslihati, S.Ag., M.Pd

Dr. Nyai Hj. Lilik Nur Kholifah, M.H

Dr. Mutimmatul Faidah

Silvinatin Al Masithoh, M.Th.I

Nur Mahmudah, M.Pd

Dr. Hj. Lilik Hamidah., S.Ag., M.Si


Keluarga merupakan ruang relasi dan edukasi sosial yang menjadi pondasi masyarakat. Jika keluarga memiliki tatanan yang kuat maka bangsa akan hebat. Bagi bangsa dan negara keluarga menjadi bagian penting sistem sosial yang bersifat mikro namun sangat menentukan kualitas bangsa secara makro. Karena urgensinya itulah maka penguatan kualitas keluarga perlu menjadi perhatian semua pihak, baik pemerintah, organisasi sosial maupun masyarakat secara umum.

Ketahanan keluarga menjadi isu penting di tengah dinamika revolusi industri 5.0 yang riuh perubahan sosial, budaya, ekonomi dan politik. Berbagai problematika sosial perlu diupayakan solusinya melalui penguatan ketahanan keluarga. Berbagai fenomena problematika rumah tangga dan keluarga mewarnai kehidupan masyarakat di tengah kemajuan teknologi informasi dan terpaan badai pandemi covid-19. Saatnya kita bangkit, mendukung Indonesia yang kita cintai untuk pulih dan menjadi negeri yang lebih baik dan optimis. Upaya tersebut salah satunya dapat dimulai dengan menguatkan ketahanan keluarga melalui edukasi dan pendampingan yang massif dan terus menerus.

Buku ini diharapkan dapat berkontribusi terhadap penguatan ketahanan keluarga di wilayah Jawa Timur dan di Indonesia secara umum. Semoga kehadiran buku ini bermanfaat bagi upaya mewujudkan kekuarga sakinah dan keluarga maslahah di Indonesia.

Tags :

bm

Delta Pijar

Seo Construction

I like to make cool and creative designs. My design stash is always full of refreshing ideas. Feel free to take a look around my Vcard.

  • Delta Pijar
  • Februari 24, 1989
  • 1220 Manado Trans Sulawesi
  • contact@example.com
  • +123 456 789 111

Posting Komentar